Menandai 40 tahun kehadirannya di Indonesia, PT Merck Tbk meluncurkan Klik Hati Merck pada 2010 lalu. Klik Hati merupakan salah satu program CSR untuk mendukung gerakan sosial berbasis sosial media.
Semangat Klik Hati Merck adalah menggali inspirasi gerakan sosial dan mendorong kepedulian bersama agar aksi sosial kemanusiaan semakin marak. Ada dua tren yang dioptimalkan dari Klik Hati yakni peningkatan semangat kepedulian dan maraknya penggunaan media sosial.
Klik Hati mendorong kombinasi dua tren itu yakni bagaimana mengoptimalkan aksi-aksi kepedulian dengan media sosial. Ketika aksi kepedulian berpadu dengan media sosial, hasilnya dahsyat. Akademi Berbagi misalnya, yang berawal dari kelas-kelas kecil. Dengan kampanye via media sosial, kini jaringan gerakan pendidikan itu sudah hadir di banyak kota.
Setelah lolos 25 besar nasional akhirnya Bank Sampah Srikandhi menyabet satu penghargaan dari 2 penghargaan yang diperebutkan yakni Sebagai 10 Besar nasional aksi social Terbaik. sebuah apresiasi tingkat nasional yang semakin melecutkan semangat untuk terus memberikan perubahan positif, kebermanfaatan bersama dan tentunya Indonesia tercinta.
0 comments:
Post a Comment